Kunjungan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Ke Berau

Kunjungan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Ke Berau

Terminal CIP BLU UPBU Kelas I Kalimarau – Berau, Kepala Badan Layanan Umum Bapak Ferdinan Nurdin beserta jajaran bersama dengan pimpinan Pemerintah Daerah menyambut kunjungan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Bapak Muhadjir Effendy dalam rangka kunjungan kerja, serta melakukan dialog dengan masyarakat Kab. Berau di Kantor Kecamatan Tanjung Redeb.

Dalam kunjungannya, Bapak Muhadjir Effendy melaksanakan kegiatan pemberian bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kepada masyarakat yang membutuhkan. Kunjungan tersebut tidak hanya terbatas pada bantuan kepada masyarakat, tetapi juga melaksanakan diskusi terkait dampak kemiskinan ekstrem yang mengakibatkan kurangnya asupan nutrisi bagi masyarakat. Fokusnya adalah mengatasi gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak-anak di lingkungan masyarakat dengan ekonomi kurang mampu.

Bapak Muhadjir Effendy menyampaikan pentingnya kegiatan tersebut sebagai sarana untuk mensosialisasikan urgensi gizi dan nutrisi yang baik, guna memastikan pertumbuhan dan perkembangan generasi penerus bangsa tetap optimal, selain itu juga membahas langkah strategis dalam mengatasi stunting akibat dari kemiskinan ekstrem di masyarakat.

Disela-sela penyambutan, Bapak Muhadjir Effendy memberikan apresiasi kepada Kepala Badan Layanan Umum Kalimarau, Bapak Ferdinan Nurdin, dengan harapan bahwa Bandara Kalimarau dapat berkembang menjadi bandara internasional yang mampu bersaing dalam hal pembangunan dan konektifitas dengan bandara lain di wilayah Kalimatan Timur. Selain itu, diharapkan melaksanakan pembangunan yang tepat sasaran dan sejalan dengan tujuan instansi BLU untuk memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat di Kabupaten Berau.

No Comments

Add your comment

× Butuh Bantuan?