Kepala Bandara Kalimarau Menghadiri Inagurasi Penerbangan Perdana Maskapai Qatar Airways Di Bandara Kualanamu
Senin, 15 Januari 2024. Kepala Badan Layanan Umum Kantor UPBU Kelas I Kalimarau Bapak Ferdinan Nurdin menghadiri undangan dari Executive General Manager Kualanamu Bapak Ahmad Rifa’i dalam rangka acara inagurasi penerbangan perdana langsung Maskapai Qatar Airways dengan rute Medan – Doha Qatar. Dengan adanya penerbangan langsung dari medan Bapak Ahmad Rifa’i berharap dapat menjadi pilihan utama bagi seluruh warga di Kota Medan yang ingin ke luar negeri maupun umroh sehingga tidak lagi perlu transit di Bandara seperti Soekarno Hatta dan lain lain, dan hak tersebut berdampat pada dapat penurunan cost yang dikeluarkan. Pada kesempatan tersebut Bapak Ferdinan Nurdin berdiskusi terkait langkah strategis yang dilakukan dalam meningkatkan frekuensi penerbangan oleh maskapai lain juga pemanfaatan potensi di Kab. Berau dalam hal menyediakan rute penerbangan yang tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selain itu, dengan karakterstik yang serupa dengan Bandara Kualanamu harapannya Bandara Kalimarau dapat memanfaatkan potensi dan mengoptimalisasikan fasilitas yang dimiliki agar dapat meningkatkan capaian Bandara Kalimarau baik dari segi penumpang, kargo, pnbp, serta kemandirian Bandara Kalimarau.
No Comments